Tuesday, February 14, 2017

Harga Suzuki Vitara Brezza Baru Bekas

Harga Suzuki Vitara Brezza Baru

Di balik kap tertanam mesin diesel 1.3-liter DDiS, empat silinder yang mampu menghasilkan tenaga 88,7 tk dan torsi 200 Nm. Jantung pacu tersebut dikawinkan dengan transmisi manual 5-percepatan. Klaim konsumsi bahan bakarnya adalah 24,3 kpl.

Penampilan Brezza memang menarik, dengan sentuhan kelir dual-tone (warna bodi dengan atap berbeda). Kelengkapan lain, meliputi pelek 16 inci, LED daytime running lights, dan sensor yang juga terintegrasi pada kaca spion.

Semua varian sudah dilengkapi dengan sistem pengereman Anti-lock Braking System (ABS) dan Electronic Brake Distribution (EBD). Dilengkapi juga dengan kantung udara ganda pada bagian depan, serta sistem hiburan SmartPlay.

Bicara harga, SUV kompak yang dikembangkan sejak 2011 itu dibanderol mulai dari 6,99-9,68 lakh atau Rp 136 juta-Rp 188 juta.

Secara dimensi, Vitara Brezza itu memiliki panjang 3.995 mm, lebar 1.790 mm dan tinggi 1.640 mm, jarak sumbu roda 2.500 mm, dan memiliki ground clearance 198 mm.

No comments:

Post a Comment